Saturday, January 5, 2013

Download Gratis Software Simulasi JLPT Level 2


Assalamu'alaikum wr. wb. Selamat pagi, selamat menikmati weekend bagi yang sedang libur, dan bagi yang masih kerja g usah kecil hati, semangat ajalah..

Sudah beberapa hari ini tidak posting rasanya ada yang kurang.. :)
Kali ini post-nya sederhana saja yaitu tentang review Software Simulasi JLPT Level 2 (Nihongo Nouryoku Shiken). Software ini berbasis flash dengan format file *.exe, tidak perlu di instal hanya tinggal doubleklik dan program sudah berjalan.

Pada tampilan awal, user disuguhi dengan animasi flash tulisan huruf kanji yang cukup menarik dengan backsound suara announcer, "Nihongo nouryoku shiken, goukaku e o michi."

Interface

Terdapat beberapa kolom isian disana, jadi bagi para user diminta untuk mengisi data terlebih dahulu. Di sampingnya ada tiga tombol pilihan soal, Moji-Goi, Choukai, dan Dokkai - Bunpou.

Pada soal Moji-Goi, tampilannya tidak begitu membingungkan. Tiap satu tampilan terdapat tiga/dua soal. untuk menjawab soal, user tinggal memilih salah satu pilihan jawaban dengan mengklik bulatan kecil di samping jawaban.

Moji - Goi

Berbeda dengan soal Choukai, setiap tampilan terdiri dari satu soal saja yang memuat empat buah gambar yang merupakan pilihan jawaban. Sedangkan pertanyaannya berupa suara announcer. maka bagi para user sebaiknya menyiapkan speaker atau akan lebih nyaman jika menggunakan headset.

Choukai
Dan yang terakhir soal Dokkai - Bunpou. Tampilannya tidak jauh berbeda dengan soal Moji - Goi. Pada setiap tampilan dimuat satu soal saja. untuk memilih jawaban, user tinggal mengklik salah satu lingkaran angka yang berada di samping jawaban.

Dokkai - Bunpou

Jika user sudah selesai mengerjakan seluruh soal, maka user akan diberikan penilaian dari keseluruhan soal yang dijawab. Tampilan hasil penilaian ini saya buat menyerupai dengan Sertifikat JLPT yang sesungguhnya. hanya saja saya tidak menambahkan tombol print untuk mencetaknya.

Hasil tes
Software ini masih belum sempurna, masih banyak yang harus ditambahkan di sana-sini. Karena memang software simulasi ini diperuntukkan sebagai Tugas Akhir mata kuliah Media Pembelajaran oleh Sugihartono Sensei, jadinya dibuat seadanya :D. Barangkali ada investor atau perusahaan yang berminat bekerja sama untuk membuat software simulasi JLPT ini, saya sangat mengapresiasi.

Untuk mencoba software ini versi trialnya bisa donlot disini.

Oya satu lagi, jangan lupa saran, kritik, dan komentarnya OK!
Haturnuhun! :)

1 comment:

  1. * KUNJUNGI SITUS KAMI DI *

    WWW.ID303.INFO


    MENANG BERAPAPUN, PASTI KAMI BAYAR !!! *


    * Melayani LiveChat 7 x 24 Jam Nonstop :

    - WA : 08125522303
    - BBM : CSID303



    Cara Taruhan Judi Sabung Ayam S128


    Agen Bola


    www.ayambakar.live

    ReplyDelete